Sebagai Negara satu rumpun dan bertetangga, hubungan Indonesia - Malaysia selalu penuh dinamika. Kita begitu dekat diawal-awal pembentukan ASEAN, terus menegang oleh kasus Ambalat, perebutan Sipadan - Ligitan. Juga sempat diwarnai klaim budaya seperti Batik, Reog dan lagu rasa Sayange. Kita marah di satu sisi memang negara Jiran kita kadang keterlaluan, namun diantaranya besarnya kemarahan kita ada pernik yang mungkin menarik untuk kita kenang dan kita cermati...
5 Idola dari Negeri Jiran
1. SEARCH BAND
Search adalah sebuah band rock asal Malaysia yang didirikan pada 1981 oleh Yazit (drum), Hillary Ang (gitar), Nasir (bass gitar), Zainal (gitar) dan Amy (vokal). Mereka dianggap band rock terbesar di Malaysia dengan menelurkan banyak hits, diantanya yang paling populer di Indonesia tahun '80 an adalah Isabella.
2. SITI NURHALIZA
Siti Nurhaliza binti Tarudin adalah penyanyi , penulis lagu , produser rekaman , presenter televisi dan pengusaha Malaysia kenamaan. Sampai saat ini, ia adalah artis malaysia yang memegang rekor mempunyai penghargaan terbanyak. Ia telah mengumpulkan lebih dari 200 penghargaan lokal maupun penghargaan internasional. Dia naik daun sebagai artisdengan penjualan platinum sejak ia menang dalam Bintang HMI 1995 ketika ia baru berusia 16 dimana dia diberi penawaran kontrak dari empat perusahaan rekaman yang berbeda.
Pada tahun 1997, Siti mulai menjadi sosok terkenal di Indonesia. Ia adalah penyanyi Malaysia pertama yang menggelar konser live di Indonesia, yaitu di Indosiar. Ia juga pernah mengerjakan proyek bersama Erwin Gutawa dan Melly Goeslaw.
Ia juga pernah tampil bersama dengan Celine Dion. Pers Inggris menyebutnya sebagai Asia Celine Dion karena kinerja kuat nya vokal dan luar biasa.
Hitnya yang populer di indonesia adalah Cindai dan bulan merindu.
3. ASHRAF SINCLAIR
Ashraf Sinclair adalah aktor Malaysia yang terkenal dengan perannya sebagai Eddy dalam film Gol & gincu . Ayahnya Orang inggris dan ibunya orang malaysia. Sinclair menjadi sangat populer di Indonesia setelah menikah dengan Bunga Citra Lestari pada November 2008. Ia juga membintangi beberapa sinetron di Indonesia. Salah satu sinetron yang dibintanginya dengan rating yg lumayan tinggi adalah Cinta dan Anugrah.
4. SAFEE SALI
Mohd Safee Mohd Sali adalah pesepakbola profesional Malaysia yang sekarang bermain untuk Pelita Jaya FC dari Indonesia . Safee juga anggota tim nasional Malaysia di tingkat internasional dan ikut andil dalam memenangkan 2010 AFF Suzuki Cup untuk pertama kalinya dengan Safee menjadi pencetak gol terbanyak.
Yang mungkin akan kita kenang selamanya adalah 2 golnya di first leg AFC Cup 2010 dimana dengan mudahnya kita dihempaskan 3 gol tanpa balas.
Sebagai Entertainer ia juga pernah tampil di Talk Show TV swasta nasional dan menyanyikan Hits Wali : Bang Toyib...
5. UPIN & IPIN
Siapa yang tidak kenal mereka? Anak 2 tahun pun begitu cakap menirukan gaya bicaranya.... betul, betul, betul...
Bagi saya Upin & Ipin adalah hal terhebat yang pernah dihasilkan Malaysia. Ringan, menghibur tapi sarat akan makna....
Upin & Ipin diperkenalkan di TV 9 di 13 September 2007 sebagai episode enam Ramadhan / Idul Fitri khusus, untuk menanamkan pentingnya bulan suci Islam diantara anak-anak. Sampai saat ini, serial ini telah mencapai sesi ketujuh, termasuk edisi khusus Ramadhan pada tahun 2008, dan, tiga musim dan seterusnya.
Tahun-tahun berikutnya dibuat bertema lebih umum : Upin & Ipin dan Teman. Debut internasional seri ini diproduksi Disney Channel di Asia , dengan lebih berkonsentrasi pada menceritakan kehidupan Upin dan Ipin bersama teman-teman mereka pada hari biasa.
Alangkah indahnya Indonesia - Malaysia jika semua orang malaysia seperti Upin & Ipin....
Spoiler for ref::
No comments:
Post a Comment